Kritik merupakan rekaman dari tanggapan terhadap lingkungan buatan (built environment).
Kritik meliputi semua tanggapan termasuk tanggapan negatif dan pada
hakekatnya kritik bermaksud menyaring dan melakukan pemisahan. Ciri
pokok kritik adalah pembedaan dan bukan penilaian (misalnya : reaksi penduduk terhadap rancangan pemukiman dilakukan dengan metode penyampaian tanggapan).
Metode Kritik Interpretif
Objek : Museum Serangga
Lokasi : Taman Mini Indonesia Indah
Museum Serangga di Taman Mini "Indonesia Indah" memiliki luas gedung 500 m2. Peresmian dan
pembukaannya dilakukan oleh Presiden Republik Indonesia saat itu, yaitu Bapak Soeharto dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-18 Taman Mini Indonesia Indah, tanggal 20 April 1993. Saat baru memasuki area museum, pengunjung akan disambut oleh gerbang Museum Serangga dan Taman Kupu yang bertengger baliho kupu-kupu sayap burung. Di depan pintu museum duduk patung kumbang tanduk raksasa dan sepasang daun pintu kaca patri bermotif kupu-kupu.
pembukaannya dilakukan oleh Presiden Republik Indonesia saat itu, yaitu Bapak Soeharto dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-18 Taman Mini Indonesia Indah, tanggal 20 April 1993. Saat baru memasuki area museum, pengunjung akan disambut oleh gerbang Museum Serangga dan Taman Kupu yang bertengger baliho kupu-kupu sayap burung. Di depan pintu museum duduk patung kumbang tanduk raksasa dan sepasang daun pintu kaca patri bermotif kupu-kupu.
Gambar 1. Gambar Patung Kumbang Tanduk Raksasa
Gambar 2. Gambar Pintu Masuk Taman Kupu - Kupu
Gambar 3. Gambar Pintu MasukBangunan yang Terbuat dari
Kaca Patri yangBermotif Kupu - Kupu
Gambar 4. Gambar Kumpulan Berbagai Jenis Serangga dari Nusantara
Gambar 5. Gambar Peta Kupu - Kupu Di Indonesia
Koleksi museum terdiri sekitar 600 jenis serangga, didominasi oleh kupu-kupu (sekitar 250 jenis) dan kumbang (sekitar 200 jenis). Koleksi lain mencakup belalang ranting dan belalang daun, capung dancapung jarum, jangkrik dan gangsir, kecoak, ngengat, orong-orong/anjing tanah,kerabat tonggeret. Selain spesimen serangga awetan kering, museum menampilkan koleksi serangga hidup yaitu belalang ranting dan belalang daun. Seluruh koleksi dipamerkan dalam kotak kaca. Dengan pencahayaan dan penataan yang cukup baik.
Gambar 6. Gambar Beberapa Koleksi Museum Serangga
Gambar 7. Gambar Beberapa Pencahayaan yang Dimiliki Museum Serangga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar